1. Saling percaya
Saling percaya dengan kesetiaan pasangan itu penting. Sehingga bisa mencegah anda untuk memberi tuduhan tanpa bukti yang bisa membuat hubungan anda dengan pacar semakin jauh. Dilain sisi, gunakan kepercayaan dia yang diberikan pada anda dengan sebaik mungkin. Jangan menggunakan kesempatan itu untuk bermain-main dengan orang lain.
2. Menjaga komunikasi
Tips sukses pacaran jarak jauh yang paling utama adalah komunikasi yang lancar. Jadi berusahalah untuk selalu berhubungan dengan pacar. Itu bukanlah hal yang sulit karena di era teknologi informasi yang semakin canggih ini, anda bisa dengan mudah berkomunikasi dengannya baik melalui Social network, E-mail, dsb. Atau bisa juga melalui telfon atau SMS.
3. Saling berkunjung
Mengunjungi pacar secara bergantian jika hal itu memungkinkan. Tapi seandainya pihak wanita tidak bisa melakukannya, pria harus bisa mengalah untuk berkunjung. Karena kita tahu kalau ruang gerak wanita itu tidak bebas seperti pria pada umumnya. Sehingga meskipun paling baik adalah saling berkunjung, kalaupun tidak bisa salah satu saja cukup.
4. Buat aturan
Namanya orang pacaran apalagi masih muda, tentu saja akan banyak salah paham diantara keduanya. Untuk mengurangi hal itu, sebaiknya buat aturan ringan untuk kalian berdua. Misalnya saja berapa bulan sekali berkunjung, berapa hari sekali telfon, atau lainnya. Hal ini perlu karena jika tidak teratur maka ketika Anda tidak menghubungi dalam waktu yang lama, pacar bisa jadi terbebani dengan dugaan yang belum tentu benar.
5. Hindari rasa bosan
Berusaha sebisa mungkin untuk menghindari rasa bosan terhadap pasangan. Karena rasa bosan bisa menjadi pemicu retaknya hubungan kalian berdua. Caranya bisa dengan memasang foto pacar di dinding dengan ukuran besar, saling berbagi foto terbaru, atau lainnya yang bisa membuat anda merasa senang dengan dia.
6. Beri kejutan
Seringlah memberi dia kejutan berupa barang yang dia sukai. Meski tidak diberikan secara langsung tapi melalui jasa pengiriman, hal itu cukup perlu dilakukan untuk membuatnya senang sehingga hubungan anda dengan pacar tetap lancar.
7. Pikirkan kemungkinan buruk
Maksud dari satu tips pacaran jarak jauh diatas, mencoba memikirkan kemungkinan terburuk ketika menjalani hubungan jarak jauh dengan pacar. Hal seperti ini juga diperlukan agar jika hal itu terjadi anda sudah siap menerimanya. Contoh kemungkinan terburuk misalnya pacar selingkuh, pacar bosan karena tidak merasa bahagia, atau yang lainnya.
SEMOGA BERMANFAAT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar